- a. Pengertian : Server yang berfungsi untuk menyimpan alamat-alamat favorit pengguna sehingga pengguna dapat mengakses website favoritnya dengan lebih cepat. Proxy server yang dirancang untuk melayani jaringan komputer lokal untuk melakukan koneksi secara tidak langsung ke jasa layanan jaringan yang lain atau ke internet. Proxy server menyediakan sebuah mekanisme dimana pemanggilan fungsi yang disediakan oleh suatu objek tidak dilakukan secara langsung, melainkan melalui proxy. Proxy berfungsi sebagai gerbang akses untuk objek-objek yang berada di belakang proxy, proxy menyediakan interface tunggal untuk mengakses berbagai objek, akses ke fungsi yang disediakan objek-objek tersebut menjadi lebih mudah di pelihara, dan pengguna tidak perlu tahu detail dari fungsi-fungsi yang diakses.
- b. Karakteristik :
- Firewalling dan Filtering
- Beberapa Administrator Jaringan menggunakan firewall dan Proxy Server untuk bekerja secara bersama-sama. Untuk menerapkan konsep ini, harus menginstal kedua-duanya firewall dan perangkat lunak Proxy server pada suatu Gateaway server. kemampuan Proxy Server relatif cerdas dibandingkan Router biasa.
- Sharing Koneksi
- Sharing koneksi ke internet di dalam suatu jaringan komputer memerlukan media sebagai penghubung antara jaringan lokal dengan internet yang dinamakan Proxy Server. Dengan konsep ini akses ke internet menjadi lebih cepat dan terkontrol, misalnya saja Komputer mana saja yang bisa Web browser atau yang hanya bisa menggunakan E-mail saja dll. Proxy dapat menyembunyikan IP Address, karena hanya IP komputer proxy yang terlihat dari internet.
- Web Caching
- Penyimpan hasil browser pada Proxy Server memberikan nilai yang lebih pada sharing koneksi internet, karena akan mengurangi waktu dan bandwidth yang digunakan untuk membuka sebuah halaman web sites. Halaman web sites yang telah dibuka sebelumnya disimpan di virtual memory Proxy Server kemudian akan diteruskan ke user, jadi user tidak perlu menunggu lama untuk sebuah koneksi.
- c. Contoh Penerapan : Aplikasi untuk mengelola Proxy Server ini menggunakan berbagai macam software antara lain : Winroute, Wingate, ISA Server dan lain-lain. Sebagai contoh, Proxy Web Server dapat memeriksa URL dari permintaan untuk Halaman web dengan memeriksa HTTP GET dan POST Messages. Dengan menggunakan fitur firewalling dan filtering, Administrator dapat menghalangi akses ke suatu WebSites yang dianggap ilegal. Demikian juga untuk lalu lintas data router biasa dapat menyaring nomor port atau IP, tetapi Proxy server dapat juga menyaring didasarkan atas aplikasi didalam proxy itu sendiri.
skip to main |
skip to sidebar
--
Proxy Server
Friday, October 9, 2009
mencoba sebuah karya dunia maya
My Clock
Link Situ Kesukaan
Archives
About Me
Followers
Pengunjung Online
Shoutmix
Trafik
-
-
Editing by uliantony.co.cc
0 komentar: Proxy Server
Post a Comment